Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) saat ini menyerang ternak di beberapa daerah di Indonesia antara lain Provinsi Aceh, Provinsi Bangka Belitung, Provinsi Jawa Tengah dan Provinsi Jawa Timur, serta Provinsi Lampung yaitu di Kabupaten Tulang Bawang Barat, meskipun di wilayah Kota Metro belum ditemukan tanda – tanda yang mengarah pada PMK (Penyakit Mulut dan Kuku). Langkah – langkah kewaspadaan terhadap penyakit ini telah disusun dan beberapa telah dilaksanakan oleh dinas terkait yaitu Dinas Ketahan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Metro, antara lain melaksanakan KIE ( Komunikasi, Informasi, dan Edukasi) kepada masyarakat, peternakanm dan penjual ternak di kota Metro.
Walikota Metro akan menetapkan satgas penganggulangan PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) yang melibatkan unsur Kepolisian, TNI, OPD terkait dan organisasi profesi di Kota Metro dalam rangka pencegahan dan pengendalian PMK pada ternak di Kota Metro.






